04 Sep 2023 • News
Kota Padang Dikepung Banjir, Semen Padang Kirim Relawan TRC Evakuasi Korban Banjir
362 Views
PADANG, (14/7/2023) - Untuk membantu evaluasi korban banjir akibat hujan lebat yang mengguyur Kota Padang sejak Kamis (13/7/2023) sore, PT Semen Padang menurunkan relawan Tim Reaksi Cepat (TRC), Jumat (14/7/2024).
Dilepas oleh Kepala Unit Humas & Kesekretariatan PT Semen Padang Nur Anita Rahmawati, relawan TRC dari perusahaan semen pertama di Indonesia dan Asia Tenggara itu ditugaskan untuk membantu korban banjir di kawasan Tunggul Hitam dan Jondul Rawang.
"Dari informasi yang kami dapat, Tunggul Hitam dan Jondul Rawang merupakan daerah terdampak banjir yang cukup parah. Makanya, relawan TRC ini kami kirim ke daerah tersebut," kata Anita di usai melepas relawan TRC di Kantor Pusat PT Semen Padang, Jumat pagi.
Sebetulnya, kata Anita melanjutkan, sebagian relawan TRC Semen Padang saat ini ini sudah berada di lapangan. Mereka ke lapangan sejak Kamis malam untuk membantu mengevakuasi para korban bencana banjir. "Termasuk mengevakuasi warga terdampak banjir di Tunggul Hitam dan di Jondul Rawang," ujarnya.
Kepada relawan TRC, Anita juga berpesan agar saat berada dilapangan, para relawan berkoordinasi BPBD Padang. Kemudian, juga melakukan assesment untuk mengidentifikasi kebutuhan para korban banjir. "Para relawan juga diingatkan untuk menjaga keselamatan diri sendiri dalam membantu orang lain dan memberikan pertolongan sepenuh hati kepada korban," kata Anita.
Untuk membantu para korban, relawan TRC juga dilengkapi peralatan seperti APD, perahu, life jacket dan lain sebagainya. "Ada 11 relawan TRC yang kami kirim pagi ini. Semoga, para relawan ini dapat membantu kerja BPBD Padang di lapangan. Terutama, untuk mengevakuasi korban banjir," pungkas Anita.(*)