23 Sep 2022 • News
Link and Match Dunia Pendidikan dengan Kebutuhan Industri, 48 Mahasiswa Ikuti Program Magang Bersertifikat di PT Semen Padang
577 Views
PADANG (1/9/2022) - Program Magang Mahasiswa Bersetifikat (PMMB) batch 2 tahun 2022 yang diikuti oleh 48 mahasiswa dari empat perguruan tinggi di Kota Padang, resmi dibuka, Kamis (1/9/2022).
Bertempat di Club House Lapangan Golf PT Semen Padang, PMMB itu dibuka oleh Direktur Keuangan & Umum PT Semen Padang Oktoweri, dan turut dihadiri sejumlah pejabat eselon di lingkungan PT Semen Padang.
Di antaranya, Kepala Departemen SDM & Umum R Trisandi Hendrawan, Kepala Unit Operasional SDM M Irwan Prasetyo, dan Kepala Unit Humas & Kesekretaritan PT Semen Padang Nur Anita Rahmawati.
Bahkan pembukaan PMMB batch 2 itu, juga diikuti oleh Firma Sembiring, karyawan PT Semen Padang yang diterima melalui program Rekrutmen Bersama BUMN untuk Disabilitas tahun 2022.
Oktoweri dalam sambutannya mengatakan, PMMB ini merupakan program yang digagas oleh Forum Human Capital Indonesia (FHCI), yang merupakan forum komunikasi antar Direktur SDM perusahaan BUMN di Indonesia.
Program ini digelar bertujuan untuk mencari talenta terbaik sumber daya manusia bagi BUMN, dan program ini berlangsung selama 6 bulan. "Untuk tahun 2022 ini ada 2 batch atau kelompok, dan pembukaan sekarang ini untuk batch 2," kata Oktoweri.
Melalui program ini, kata Oktoweri melanjutkan, diharapkan dapat menjembatani link and match dunia pendidikan dengan kebutuhan industri, sehingga dapat tercipta SDM unggul yang sesuai dengan kebutuhan dunia kerja, khususnya BUMN.
"PMMB ini juga bermaksud untuk menjawab tantangan SDM BUMN dimasa yang akan datang, menciptakan SDM unggul dengan kompetensi yang mumpuni melalui program magang di BUMN dan mencetak SDM yang berdaya saing global," ujarnya.
Selain untuk mencetak SDM yang berdaya saing, Oktoweri juga membeberkan manfaat PMMB ini bagi mahasiswa, maupun bagi perguruan tinggi. Bagi mahasiswa, PMMB ini dapat meningkatkan pengetahuan dan skill yang dibutuhkan dalam dunia kerja.
"Sedangkan bagi perguruan tinggi, tentunya akan mendapat wawasan mengenai hal-hal apa saja yang dibutuhkan untuk menyiapkan lulusan mahasiswa yang akan memasuki dunia kerja," tuturnya.
Hal yang sama juga disampaikan Kepala Departemen SDM & Umum PT Semen Padang R Trisandi Hendrawan. Kata dia, pembukaan PMMB ini tidak hanya diikuti oleh batch 2, tapi juga diikuti oleh batch 1, dan PMMB ini sudah digelar sejak 2019
"Dari tahun 2019 sampai sekarang sudah 236 mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia yang mengikuti PMMB ini di Semen Padang. Untuk tahun 2022 ini, diikuti sebanyak 96 mahasiswa yang dibagi dalam 2 batch atau kelompok," katanya.
Masing-masing batch, sebut Trisandi, terdiri dari 48 mahasiswa. "Untuk batch pertama sudah digelar sejak 1 Maret sampai dengan 31 Agustus kemarin, dan batch kedua dimulai hari ini hingga berakhir pada 28 Februari 2023," imbuhnya.
Penerimaan PMMB di PT Semen Padang untuk batch kedua, kata Trisandi, berbeda dibandingkan batch pertama yang pendaftarannya digelar secara online dengan peserta tidak hanya dari perguruan tinggi di Sumbar, tapi juga dari luar Sumbar.
Sedangkan untuk batch kedua, penerimaannya dilakukan secara offline dengan sasarannya mahasiswa di Sumbar. Karena, peminat mahasiswa di Sumbar terhadap PMMB di PT Semen Padang sangat tinggi.
"Kalau online, tentu yang mendaftar ada mahasiswa dari luar Sumbar, kan kasihan kita biayanya menjadi tinggi. Sementara di Sumbar, juga ada yang keluar untuk PMMB ini, kita juga kasihan. Makanya dibuka offline dengan sasaran mahasiswa di Sumbar," ujarnya.
Untuk seleksi PMMB batch 2 ini, jelas Trisandi, ada dua tahapan. Pertama, dilakukan oleh perguruan tinggi asal para peserta PMMB, yaitu Universitas Andalas (Unand), Universitas Negeri Padang (UNP), Universitas Bung Hatta (UBH) dan UPI-YPTK.
Kemudian tahapan kedua, oleh PT Semen Padang berupa wawancara oleh masing-masing Unit Kerja. Untuk batch 2 ini, mahasiswa yang ikut seleksi 238 orang dan yang diterima 48 orang. Program studi yang diterima disesuaikan dengan kebutuhan unit kerja.
"Para peserta PMMB di PT Semen Padang ini, selain mendapatkan sertifikat, mereka juga diberikan BPJS Ketenagakerjaan dan BPJS Kesehatan, serta uang saku," bebernya.
Kepala Unit Humas & Kesekretariatan PT Semen Padang Nur Anita Rahmawati pada kesempatan itu, menjelaskan tentang profil perusahaan PT Semen Padang kepada semua peserta PMMB.
Anita pun berharap semua peserta PMMB batch 2 tahun 2022 ini bisa memberikan kontribusi kepada PT Semen Padang, dan juga dapat menyerap semua pengetahuan yang diberikan perusahaan kepada peserta.
"Implementasikan apa yang didapat di kampus, dan seraplah ilmu sebanyak-banyaknya selama menjalai program magang di Semen Padang ini. Kemudian di samping itu, jaga nama baik perguruan tingginya," kata Anita.
Sementara itu, Firma Sembiring yang merupakan karyawan PT Semen Padang jalur rekrutmen disabilitas mengaku bersyukur dan bangga bisa bergabung dengan PT Semen Padang. Apalagi, PT Semen Padang merupakan perusahaan pertama bagi dirinya bekerja setalah lulus kuliah.
"Ini hari pertama saya masuk dan dihari pertama ini, saya diberikan kesempatan untuk ikut pembukaan PMMB. Dan tentunya, banyak pengetahuan yang saya dapat dari kegiatan pembukaan PPMB ini, terutama tentang profil perusahaan," katanya.
"Mudah-mudahan, di PT Semen Padang ini saya bisa mengimprove diri menjadi lebih baik dan juga dapat menambah wawasan," kata alumni Universitas Sumatera Utara asal Pematang Siantar, Provinsi Sumatera Utara ini.
Terkait PMMB, peserta dari batch 1 bernama Muhammad Teguh Laduny Shaden mengaku banyak pengalaman yang telah didapat selama mengikuti program magang bersertifikat yang telah diikutinya sejak 1 Maret sampai 31 Agustus 2022.
Kata dia, selain pengalaman melalui best on text book and best on theory, pengalaman membangun relasi dan komunikasi juga dia dapatkan selama 6 bulan mengikuti program PMMB. Namun yang paling pentig baginya, mengetahui bagaimana dunia kerja itu sesungguhnya.
"Selama mengikuti PMMB ini, saya menjadi tahu bagaimana bisnis Semen Padang dari hulu ke hilir. Dan ternyata, selama magang di Semen Padang ini, saya juga dapat pengetahuan yang tidak semuanya ada di kampus," kata mahasiswa Jurusan Akutansi UBH ini.
Peserta PMMB batch 2 bernama Kris Munanda mengaku bangga dan bersyukur bisa diterima maganmg melalui program PMMB di PT Semen Padang. Karena menurutnya, Semen Padang adalah perusahaan besar dan kebanggaan masyarakat Sumbar.
"Bekerja di Semen Padang ini impian banyak orang. Bagi saya pribadi, magang di Semen Padang ini sudah senang sekali rasanya. Apalagi magangnya bersertifikat. Tentunya, sertifikat tersebut jadi nilai plus selain ijazah untuk modal mencari kerja setelah lulus kuliah," katanya.(*)
.