Walikota Apresiasi Semen Padang Gelar Donor Darah di Tengah Pandemi

PADANG, 22 Juli 2020 - Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah mengapresiasi PT Semen Padang yang telah menggelar donor darah di tengah pandemi COVID-19. Karena menurutnya, sejak terjadinya pandemi, jumlah pendonor berkurang, sementara kebutuhan darah di PMI Kota Padang terus bertambah. 

"Saya bangga dengan semen Padang yang telah menggelar donor darah. Mudah-mudahan ini dapat menjadi ladang amal, khususnya bagi karyawan Semen Padang Group yang telah mendonorkan darahnya," kata Mahyeldi usai meninjau donor darah yang digelar di Gedu... Read more

entry image

UPZ Semen Padang Salurkan Bantuan Masuk Sekolah untuk 1.368 Pelajar Kurang Mampu

PADANG, 20 JULI 2020 - Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Baznas Semen Padang menyalurkan bantuan pendidikan berupa biaya masuk sekolah sebesar Rp950 juta yang disalurkan kepada 1.368 pelajar dan mahasiswa kurang mampu di Kota Padang, Senin (20/7/2020).

Bertempat di SDN 13 Batu Gadang, Lubuk Kilangan, Kota Padang, bantuan pendidikan itu diserahkan secara simbolis oleh Kepala Pelaksana Harian UPZ Baznas Semen Padang Muhammad Arif kepada perwakilan wali murid penerima bantuan.

Kepala Pelaksana Harian UPZ Baznas Semen ... Read more

entry image

Semen Padang Raih Penghargaan BPJS Kesehatan

PADANG, 16/7/2020 - PT Semen Padang meraih penghargaan dari BPJS Kesehatan, sebagai Runner Up (Juara 2) untuk BUMN kategori menengah pada acara Gathering Badan Usaha Tahun 2020. Juara 1 diraih  PT Barata Indonesia.

Gathering Badan Usaha Tahun 2020 diselenggarakan BPJS Kesehatan secara virtual, pada Kamis, 16 Juli 2020, dan dibuka Direktur Jenderal Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja (Dirjen PHI JSK) Haiyani Rumondang.

Acara dihadiri Dirut BPJS Kesehatan, Prof.dr.Fachmi Idris, M... Read more

Pelestarian Ikan Bilih di Taman Kehati Semen Padang Sukses, Pertumbuhannya Capai Ukuran Maksimal

PADANG, 15 JULI 2020 - Upaya PT Semen Padang dalam melestarikan Ikan Bilih di kawasan Taman Keanekaragaman Hayati (Kehati) yang telah dimulai sejak 2018, membuahkan hasil. 

Hal itu ditandai dengan teridentifikasinya keberadaan ikan endimik asal Danau Singkarak itu di beberapa titik sebaran di kawasan sungai di Taman Kehati PT Semen Padang.

"Ikan Bilih yang berada di area Kehati secara fisik bisa mencapai ukuran maksimal, yaitu antara 12-17 cm," kata Ketua Tim Konservasi Ikan Bilih PT Semen Padang, Deni ... Read more