16 Jul 2020 • News


Semen Padang Raih Penghargaan BPJS Kesehatan

 837 Views


PADANG, 16/7/2020 - PT Semen Padang meraih penghargaan dari BPJS Kesehatan, sebagai Runner Up (Juara 2) untuk BUMN kategori menengah pada acara Gathering Badan Usaha Tahun 2020. Juara 1 diraih  PT Barata Indonesia.

Gathering Badan Usaha Tahun 2020 diselenggarakan BPJS Kesehatan secara virtual, pada Kamis, 16 Juli 2020, dan dibuka Direktur Jenderal Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja (Dirjen PHI JSK) Haiyani Rumondang.

Acara dihadiri Dirut BPJS Kesehatan, Prof.dr.Fachmi Idris, M.Kes, perwakilan Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO). Dari Semen Padang hadir M. Irwan Prasetyo (Ka.Unit Operasional SDM) dan Risa Rizki Primayani (Staf Hiperkes).

Kepala Departemen SDM PT Semen Padang R.Trisandi Hendrawan mengatakan, penghargaan ini merupakan penghargaan tingkat nasional untuk perusahaan kategori menengah (perusahaan yang memiliki karyawan 100 s/d 2000 orang). 

Penghargaan ini diberikan karena PT Semen Padang dinilai patuh dalam pendaftaran, pelaporan dan pembayaran iuran.
 
"Penghargaan ini membuktikan bahwa Semen Padang patuh terhadap ketentuan negara supaya dalam menjamin perlindungan kesehatan terhadap karyawan dan keluarganya," kata Trisandi.

Penghargaan ini juga sebagai bentuk kerjasama yang baik antara manajemen dan karyawan dalam menjaga kesehatan utk menjamin tingkat produktivitas kerja.

Trisandi menjelaskan, keikutsertaan Semen Padang Program Jaminan Kesehatan BPJS-Kesehatan merupakan komitmen manajemen Semen Padang terhadap Perlindungan Kesehatan Bagi Pekerja dan Keluarga Mewujudkan SDM Yang Unggul Indonesia Maju. (*)

.


Full Name *

Address/City

Email *

Comment *  

More News

26 Apr 2018 • Press Conference

Libatkan 6000 Partisipan, Semen Padang Gelar Simulasi Bencana

Read More

08 Oct 2018 • News

Semen Padang Sabet Penghargaaan TOP CSR 2018

Read More

13 Nov 2023 • News

Ratusan Karyawan Semen Padang Group dan Keluarga Meriahkan SP Runners Fun Run 2023

Read More

10 Nov 2020 • News

Semen Padang Minta Hasil Social Mapping Jadi Rujukan Forum Nagari Susun Program Kerja 2021

Read More