Ratusan Karyawan Semen Padang Group Antusias Ikut Donor, 349 Kantong Darah Diserahkan ke PMI

PADANG (17/10/2023) - Ratusan karyawan Semen Group antusias mengikuti kegiatan donor darah yang digelar oleh Serikat Pekerja Semen Padang (SPSP) di Gedung Serba Guna (GSG) PT Semen Padang, Selasa (17/10/2023). Hasilnya,  sebanyak 349 kantong darah terkumpul dan diserahkan ke Unit Donor Darah (UDD) PMI Kota Padang.  

Dengan tema “Sekantong Darah, Sejuta Cinta Untuk Sesama”, donor darah yang digelar sejak pukul 08.00 WIB hinga pukul 16.00 WIB itu, juga diikuti masyarakat sekitar perusahaan. Menariknya, pada donor darah tersebut, SPS... Baca Selengkapnya


entry image

Semen Padang Umumkan Pemenang SPIE 2019-2020; Analisa Benefit Mencapai Rp46,1 Miliar

PADANG (24/2/2021) - Pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia, dan dunia pada umumnya, ternyata tidak menyurutkan langkah para inovator di PT Semen Padang untuk terus berkarya. 

Buktinya, pada ajang Semen Padang Improvement Event (SPIE) tahun 2019-2020 yang diselenggarakan di masa pandemi saat ini, sebanyak 522 inovator di lingkungan PT Semen Padang, menelurkan karya-karya terbaiknya.

Dirut PT Semen Padang Yosviandri, mengapresiasi semua inovator PT Semen Padang yang ikut bersaing pada ajang SPIE, apalagi pada ajang SPIE kali ini, jumlah pesertany... Baca Selengkapnya


entry image

Hingga Agustus 2021, UPZ Baznas Semen Padang Salurkan Zakat Karyawan Rp6,8 M

PADANG (14/9/2021) - Selama Januari-Agustus 2021, UPZ Baznas Semen Padang telah menyalurkan zakat karyawan PT Semen Padang sebesar Rp6,8 miliar lebih kepada para mustahik (orang yang menerima zakat).

Dana zakat miliaran rupiah itu, disalurkan melalui berbagai program zakat. Di antaranya, program Peduli Pendidikan sekitar Rp720 juta, Peduli Kesehatan Rp168 juta, Peduli Kemanusiaan Rp882 juta, Peduli Ekonomi Rp982 juta, Dakwah & Advokasi Rp475 juta.

Kepala Departemen Komunikasi & Hukum Perusahaan PT Semen Padang Oktoweri mengapresiasi UPZ Baznas... Baca Selengkapnya


entry image

Memperingati HUT ke-22, FKIKSP Sosialisasikan Aplikasi Nabuang Sarok kepada 200 Sekolah di Padang

PADANG, (6/10/2022) - Dalam rangka memperingati HUT ke-22, Forum Komunikasi Istri Karyawan Semenadang (FKIKSP) menggelar sosialisasi Nabuang Sarok kepada 200 sekolah yang di Kota Padang, Kamis (6/10/2022).

Bertempat di Gedung Serba Guna PT Semen Padang, sosialisasi itu dibuka oleh Direktur Operasi PT Semen Padang, Indrieffouny Indra, dan turut dihadiri Kepala Unit HSE PT Semen Padang, Musytaqim Nasra, sebagai narasumber sosialisasi Nabuang Sarok.

Sosialisasi tersebut juga disaksikan oleh Kepala Bidang Pengelolaan Sampah Limbah B3 dan Peningkatan Kapas... Baca Selengkapnya